Terlalu banyak intervensi tanpa mau menilik lebih dalamTerlalu memihak satu sisi, tanpa mau mencari tahu dari pihak lain
Terlalu menghakimi satu sudut, tanpa mau mencari akar permasalahan
Terlalu asik menyalahkan, tanpa mau saling mengingatkan
Faktanya, dunia ini penuh dengan kesalahpahaman. Sulit sekali untuk mempertimbangkan dan lebih mudah menyalahkan. Padahal jalan keluarnya hanya satu, ajak ia bicara. Cari tahu apa yang membuatnya seperti itu. Tak semua orang memiliki reaksi yang sama jika dihadapkan dengan permasalahan dan situasi yang sama. Kita semua memiliki masa lalu dan latar belakang yang berbeda. Sikap kita hari ini terbentuk dari masa lalu yang pernah kita alami. Tak semua orang mendapatkan nasib yang serupa sepertimu. Tak semua orang mendapatkan keadilan yang sama sepertimu. Dan tak semua orang bisa merasakan momen-momen sekali seumur hidup seperti apa yang bisa kau rasakan.
Lalu apakah kita harus menyalahkan si bocah malang itu yang terlahir tanpa orangtua?
Apakah kita harus menyalahkan mereka yang berbuat salah hanya karena hidupnya miskin?
Apakah kita harus menyalahkan ia yang selalu merasa murung akibat trauma yang pernah dihadapinya?
Kita semua sedang mencari. Kita semua masih belajar. Jadi berhenti menghakimi. Tugas kita hanya perlu saling mengingatkan dari hati ke hati.
Jakarta, 8 November 2019
0 komentar