Dampak Negatif Memainkan Smartphone di Malam Hari

Seberapa sering nih kamu begini?

Smartphone sudah menjadi kebutuhan pokok kita saat sedang terjaga, kan. Ia bisa menghubungkan kita dengan teman-teman. Membuat kita tahu berita-berita terbaru saat ini. Dan juga membawa kuman sepuluh kali lebih banyak daripada kursi toilet, namun kita tetap saja menggenggamnya dengan nyaman.

Tetapi kita tidak harus dong membawa smartphone ke tempat tidur kita saat malam hari. Memang sebaiknya jangan, deh! Selain lupa batasan mengenai waktu istirahat kita, membawa ponsel cerdas ke tempat tidur ternyata bisa juga mengganggu pola tidur kita, lho. Setidaknya, itulah yang ditemukan oleh para ilmuwan.

1. Studi yang melibatkan 250.000 ponsel cerdas

Menurut penelitian yang diterbitkan oleh US National Library of Medicine, membawa ponsel ketika ingin tidur, rupanya bisa membuat kamu menjadi sulit tidur, lho. Jadi jangan salahkan mata ya jika kamu insomnia akibat bermain smartphone sebelum tidur.

Dalam studi tersebut, sekitar 250.000 aktivitas ponsel anak muda dimonitor selama waktu empat minggu, banyak peserta mengatakan bahwa bermain ponsel dilakukan secara tidak sengaja.

2. Didapati adanya gangguan tidur

Menurut laporan tersebut, lebih dari 12 persen menggunakan atau melakukan aktivitas dengan ponse mereka di tengah malam (tiga hingga lima jam setelah waktu tidur yang dilaporkan mereka).

Dan 41 persen yang memiliki ponsel cerdas terganggu tidurnya setidaknya satu hari selama empat hari penggunaan dalam periode seminggu. Mereka yang sering tidur dengan smartphone-nya merasa terganggu kualitas tidurnya dan memiliki rata-rata durasi tidur lebih pendek 48 menit dan indeks massa tubuh lebih tinggi.

3. Dampak adanya gangguan tidur

WebMD menunjukkan bahwa kurang tidur dapat membahayakan keselamatan di jalan, terutama jika orang tersebut harus mengendarai mobil di pagi hari. Yakni dapat menyebabkan kantuk saat mengemudi. Studi juga menunjukkan bahwa kurang tidur dan kualitas tidur yang buruk juga menyebabkan kecelakaan dan cedera saat bekerja.

4. Begini cara smartphone melakukannya

Kesimpulannya, cahaya yang dipancarkan oleh layar smartphone ditangkap dengan baik oleh bola mata, yang akhirnya mengirimkan sinyal ke otak bahwa kita harus tetap terjaga selama beberapa menit lagi. Jadi, jika kamu ingin tidur nyenyak, tinggalkan smartphone kamu, deh. Simpan di dalam laci dan jangan coba-coba mengambilnya.
Sumber:
https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC6191085/
https://www.webmd.com/sleep-disorders/features/10-results-sleep-loss#1 
0 komentar